Belajar Prefiks Bahasa Jepang 旧 (kyuu)

Halo semuanya, pada artikel ini NIHONGOPEDIA akan membahas mengenai prefiks bahasa Jepang, yaitu 旧 kyuu. Prefiks adalah awalan yang ditambah pada sebuah kata untuk menambahkan arti pada kata yang ditambahkan prefiks tersebut.

Kyuu- adalah prefix Bahasa Jepang yang memiliki arti lama, tua, yg dulu, mantan.

Silakan perhatikan gambar berikut ini untuk informasi kanji kyuu.
Belajar Prefiks Bahasa Jepang 旧 (kyuu)

arti 旧
arti : tua, yang lama, yang dulu, mantan
On'yomi:KYUU
Kun'yomi: furu.i, moto
goresan: 5

Arti 旧 kyuu- adalah 'tua, kuno', contoh kalimatnya adalah seperti di bawah ini.
あの老人は旧世代の唯一の生き残りだ。
Ano roujin wa kyuu-sedai no yuiitsu no ikinokori da.
Lelaki itu satu-satunya yang masih hidup dari generasi tua.

彼は旧思想の持主だ。
Kare wa kyuu-shisou no mochi-nushi da.
Gagasan dia sudah kuno / usang.

旧 kyuu- juga dapat berarti yang dulu / yang lama seperti pada contoh kalimat berikut ini.
私はこの車の旧所有者に会った。
watashi wa kono kuruma no kyuu-shoyuu-sha ni atta.
Aku bertemu dengan pemilik lama dari mobil ini.

今では旧敵国へ旅行に出かける若者もいる。
ima de wa kyuu-tekikoku e ryokou ni dekakeru wakamono mo iru.
Sekarang ini ada juga anak muda yang berwisata ke negara bekas musuh.

Dalam beberapa kasus, arti kyuu yang tua, kuno, atau yg lama sulit dibedakan seperti pada contoh kalimat berikut ini.
旧仮名遣いでは、「大水」は「おほみづ」と書く。
kyuu-kana-zukai de wa, "oomizu" wa "o-ho-mi-dzu" to kaku.
Dalam ejaan kana yang lama, "oomizu" ditulis "o-ho-mi-dzu"

Kosakata

Berikut ini adalah kosakata yang berkaitan dengan prefiks 旧 kyuu.
1. 旧秩序 = kyuuchitsujo = orde lama
2. 旧工場 = kyuukoujou = bekas pabrik
3. 旧植民地 = kyuushokuminchi = bekas koloni
4. 旧制度 = kyuuseido = sistem lama
5. 旧式 = kyuushiki = gaya lama
6. 旧都 = kyuuto = ibukota lama
7. 旧法 = kyuuhou = hukum lama

Demikian penjelasan tentang Prefiks Bahasa Jepang 旧 kyuu, semoga bermanfaat dan dapat menambah wawasan kita.

Daftar Pustaka

Vance, Timothy J. 1993. Prefiks dan Sufiks Dalam Bahasa Jepang. Jakarta: Kesaint Blanc
zKanji - http://zkanji.sourceforge.net/